Advertorial News

Kepala Diskominfo Kukar Targetkan Segera Tuntaskan 8 Desa Blankspot Tersisa di Kukar

LintasMahakam.com, Kutai Kartanegara – Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Kutai Kartanegara Dafip Haryanto menargetkan nol blankspot hingga akhir tahun 2022. Diskominfo Kukar terus mengupayakan memberikan pelayanan internet bagi desa-desa yang masih terisolasi jaringan internet.

“Tahun ini target di setiap desa masalah blankspot harus sudah selesai, karena ini adalah target RPMJD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) Kabupaten Kukar 2022,” ujar Dafip.

Menurut Dafip, dari data tahun 2021 ada 23 desa yang masih blankspot di Kukar. Data itu mengurucut pada tahun ini menjadi 8 desa yang belum menikmati fasilitas jaringan internet karena akses dan tipologi wilayahnya yang sulit.

Dafip menyebut Muara Enggelam adalah salah satu desa yang diupayakan dapat layanan internet. Desa di kecamatan Muara Wis ini adalah desa terapung yang tidak memiliki daratan, sehingga sulit untuk mendirikan Base Transceiver Station (BTS) atau stasiun pemancar.

“Untuk pondasi di Muara Enggelam sudah masuk di Dinas PU untuk pembangunan pondasi untuk tower,” tambahnya.

Dafip menjelaskan bahwa 8 desa yang menjadi fokus penanganan Diskominfo Kukar ini berada di Daerah 3T (Daerah Terdepan, Terpencil dan Tertinggal). Desa-desa ini memiliki akses yang sulit seperti akses sungai dan wilayahnya di perairan.

Dafip menambahkan bahwa komitmen Pemkab Kukar mengatasi permasalahan blankspot ini karena paradigma infastruktur sekarang berbeda dengan dahulu. Jika dahulu infastruktur itu fisik seperti air dan listrik, hari ini kebutuhan mendasar masyarakat bertambah, yaitu infastruktur jaringan komunikasi yang berkualitas.